Tentang Kami

Stone Depot adalah produsen batu alam segala ukuran dengan berbagai jenis material batu alam. Awalnya Stone Depot kami hanya memproduksi batu alam untuk ekspor namun seiring meningkatnya pesanan dalam negeri akhirnya kami terpangggil untuk menyediakan batu alam dengan kualitas prima untuk pasar dalam negeri. Selain memproduksi batu alam potong kami juga memproduksi batu alam ukiran dan relief batu alam.

Untuk memberikan pelayanan lebih kepada pelanggan Team Kami juga menyediakan jasa pemasangan batu alam dan pemugaran taman serta landscaping juga hardscape nya. Sehingga bisnis kami tidak hanya melulu menjual tetapi juga kami berperan aktif sebagai kontraktor hardcape maupun landscape taman batu alam. Karya nyata yang telah kami lakukan antara lain konstruksi pemasangan batu alam di World Trade Center II di pusat bisnis Jl Jendral Sudirman Jakarta Pusat.

Bahan baku batu alam di tambang dari gunung batu alam (quarry). Bentuk quarry di setiap daerah di Indonesia berbeda-beda, ada yang bentuknya menyerupai bukit, ada juga yang hanya merupakan tanah, biasanya yang mengandung batu alam didalamnya.

stone depot office
factory-stonedepot2

Bahan Baku
Batu Alam

Batu Andesit - Cara Pengambilan Bahan Baku Batu Andesit

Beberapa sumber bahan baku batu alam di Indonesia berada di Majalengka, Cirebon, Tulung Agung, Yogyakarta, dll. Bahan baku berbentuk bongkahan batu.

Proses Pemotongan Bongkahan Batu

Proses Pemotongan Bongkahan Batu Alam

Bongkahan batu alam kemudian di potong dengan mesin potong (cutting machine) untuk di buat lempengan dengan ukuran acak.

Proses Squarring
Batu Alam

proses squarring batu alam

Setelah didapat lempengan dengan potongan, batu di siku untuk dibuat sesuai permintaan ukuran seperti 10×10, 15×15 cm dan seterus nya .