Batu paras kerobokan Bali merupakan material premium untuk keperluan bahan bangunan yang diproduksi langsung oleh Stone Depot. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kebutuhan Batu Paras Kerobokan Bali, silahkan kontak langsung customer service kami dengan klik Whatsapp link berikut : https://wa.me/6281909880999 (Willy) or email: info@dwcorporation.com
Perkembangan Pasar Industri Batu Alam
Untuk dapat bertahan lama di suatu industri, sebuah perusahaan memerlukan tim khusus untuk dapat menganalisa bagaimana tumbuh kembangnya pasar secara intensif. Demikian pula bagi pelaku industri batu alam. Para supplier batu alam harus dapat memenuhi permintaan pasar secara terus menerus, tentu banyak hal yang perlu di perhatikan dengan seksama. Mulai dari ketersediaan bahan baku, tingkat keefektifan tenaga kerja, hingga kualitas mesin – mesin yang berhubungan langsung dengan proses produksi barang.
Berdasarkan analisis pasar, acapkali supplier batu alam memilih untuk menyediakan mesin potongan batu dengan ukuran – ukuran standart yang disesuaikan dengan banyaknya jumlah permintaan pasar. Ukuran – ukuran kecil mulai dari 10x10cm, 10x20cm, 20x20cm hingga ukuran – ukuran besar seperti 30x60cm, 60x60cm, dan 60x120cm adalah ukuran – ukuran standart yang hampir dapat diproduksi langsung oleh setiap supplier batu alam karena permintaan pasar yang cukup banyak pada ukuran – ukuran tersebut.
Permintaan Pasar Batu Paras Kerobokan Bali
Namun, hal berbeda datang dari supplier batu alam di Bali, khususnya supplier batu paras kerobokan Bali. Berdasarkan analisis pasar, banyak masyarakat Bali yang membutuhkan batu kerobokan khas Bali ini dengan ukuran – ukuran yang terbilang cukup ” aneh “. Ukuran – ukuran dengan bilangan ganjil seperti 43x43x11cm, 53x53x11cm, hingga 83x83x11cm adalah ukuran – ukuran yang paling banyak diminati oleh masyarakat setempat. Hal inilah yang menjadikan supplier batu paras kerobokan di Bali terpacu untuk tidak hanya menyediakan mesin potong untuk memproduksi ukuran standart saja, tetapi juga ukuran – ukuran spesial. Demikian pula dengan apa yang dilakukan oleh Stone Depot, sebagai supplier batu alam yang sadar akan kebutuhan pasar, kami pun memproduksi batu paras kerobokan Bali dengan beragam ukuran,
mulai dari ukuran standart hingga ukuran spesial.
Makna Tersirat Dibalik Keanehan Potongan Ukuran – Ukuran Batu Paras Kerobokan Bali
Jika ditinjau lebih seksama, masyarakat Bali cenderung menyukai ukuran batu paras kerobokan Bali dalam bilangan ganjil. Bilangan ganjil seperti 11, 43, 53, atau 83 adalah bilangan yang dianggap lebih bermakna daripada bilangan genap seperti 30,60, atau 50. Dalam tradisi Bali, bilangan ganjil dianggap lebih sakral, angker dan lebih bermartabat.
Sebagaimana jika disesuaikan dengan konsep kosmologi Tri Hita Karana yang menjadi filsafah hidup bagi masyarakat hindu di Bali, ada tiga makna sakral yang tertuang dalam konsep tersebut. Yakni perihal hubungan antara manusia dengan Tuhan, hubungan manusia dengan alam sekitarnya, dan hubungan antar sesama manusia. Tiga makna inilah yang menjadi pegangan hidup masyarakat setempat dan menyakini bahwa angka – angka ganjil seperti 1, 3, 5, 7, dan 9, dianggap lebih memiliki makna dalam kehidupan masyarakat Bali.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Batu Paras Kerobokan Bali, silahkan hubungi kami melalui Whatsapp link berikut https://wa.me/6281909880999 (Willy) atau email : info@dw-corporation.com
Kenapa Batu Paras Kerobokan Bali Diproduksi Dengan Ukuran Dimensi Yang Aneh ?