Top table teraso merupakan batu alam untuk dinding yang eksotis. Top table teraso dapat diproduksi oleh Stone Depot. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kebutuhan Top table teraso , silahkan kontak langsung customer service kami dengan klik Whatsapp link berikut : https://wa.me/6287829823421 (Sinta) atau email: export@dw-corporation.com.

Mungkin bisa dihitung dengan jari atau bahkan belum ada sama sekali, sebuah resort yang menghadirkan pesona alam, budaya, wisata kesehatan, perkebunan kopi, dan dibalut dengan nuansa heritage. Kombinasi ini begitu luar biasa dan hanya bisa Anda temui di MesaStila Spa & Resort Magelang, sebuah vila yang terletak di Desa Losari Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Penginapan berkualitas premium ini berdiri di atas lahan seluas 22 hektar, yang 11 hektarnya terdiri dari perkebunan kopi. Penginapan ini berada pada ketinggian 680 mdpl dan memiliki pemandangan yang luar biasa indah. Di sini Anda bisa melihat tujuh gunung sekaligus dari sejauh mata memandang, yaitu Gunung Merapi, Merbabu, Sindoro, Sumbing, Andong, Telomoyo, dan Ungaran.

Selain pemandangan yang indah, MesaStila juga dibangun dengan gaya arsitektur yang unik dan menarik sesuai dengan konsep yang diusungnya. Material yang dipilih untuk bangunannya terlihat betul-betul diperhatikan, tanpa menghilangkan karakteristik asli dari bangunan lamanya. Setiap detil interior di penginapan ini juga diperhatikan betul agar terlihat klasik, namun tetap terkesan modern.

top-table-teraso-modern-mesastila-spa-resort-magelang (1)

Tampilan top table teraso di MesaStila Spa & Resort, Magelang

Salah satu detil interior yang menarik perhatian di penginapan ini adalah desain top table di salah satu sudut MesaStila Resort. Top table ini berwarna merah dan terbuat dari bahan teraso. Material ini merupakan material populer sejak zaman Belanda menduduki Indonesia. Dengan kehadiran table top teraso ini, nuansa heritage semakin terasa kental.

Pada masa itu, teraso kerap digunakan sebagai permukaan lantai atau dinding pada rumah-rumah kelas menengah ke atas di Indonesia. Namun, popularitas teraso sempat tenggelam karena kemunculan keramik. Kini material teraso kembali disukai karena mampu memberikan kesan mewah, vintage, sekaligus etnik pada sebuah ruangan. Bahkan, inovasi lainnya dijadikan material top table seperti yang bisa disaksikan di MesaStila Resort.

Keunggulan Teraso sebagai Top Table

Teraso terbuat dari material berupa serpihan batuan alam yang dicampur dengan material lain, seperti bahan perekat, batu-batuan lain, pasir, dan serpihan keramik, kemudian dipadatkan menjadi satu. Bisa dikatakan, teraso merupakan salah satu produk turunan dari batu alam. Karena terbuat dari material alam, maka teraso bisa dikatakan lebih ramah lingkungan.

Teraso juga terbukti lebih kuat dan tahan lama dibandingkan dengan material lainnya sebagai top table. Hal ini bisa terjadi karena material dan proses pembuatan teraso yang menjadikannya lebih tahan lama. Saat Anda menaruh gelas atau tableware apapun yang panas meupun dingin di atas top table dari bahan teraso, maka Anda tidak perlu khawatir permukaan meja akan rusak.

top-table-teraso-modern-mesastila-spa-resort-magelang (2)

Desain top table merah muda dari teraso yang unik dan mempesona

Selain itu, perawatan teraso sangat mudah. Proses pembuatan Teraso menggunakan campuran khusus, sehingga materialnya tidak mudah menyerap noda. Dengan begitu, perawatan atau pembersihan permukaan top table bahan teraso jadi lebih mudah. Segala jenis cipratan dan noda apapun hilang hanya dengan menggunakan lap atau cairan pembersih.

Tampilan teraso yang berbintik-bintik dengan warna yang variatif menjadikannya begitu unik dan menarik. Anda bisa lihat top table teraso berwarna merah yang ada di MesaStila Spa & Resort, meja ini tetap terlihat istimewa, meski dengan desain yang sederhana. Material ini banyak keunggulannya, tapi termasuk material yang ekonomis. Hal ini karena material teraso yang berupa campuran cor dikemas dengan cara sederhana dan bisa dibentuk sesuai desain yang diinginkan dibandingkan dengan material bebatuan alam pembuat top table lainnya.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk Top table teraso, silahkan hubungi customer service kami dengan klik Whatsapp di link berikut : https://wa.me/6287829823421 (Sinta) atau email: export@dw-corporation.com.

Ini Desain Top Table Teraso Modern di MesaStila, Magelang